Institut Asia bekerjasama dengan AkadAsia Singapore
Humas-FTD | Monday, 18 April 2022
Institut Asia Malang (16/4) bekerja sama dan sepakat utk menandatangani MOU dg CEO AkadAsia Singapore, guna meningkatkan skill tentang pendidikan,bussines development dan bussiness planning. Ibu Risa Santoso,BA.,M.Ed selaku rektor Institut Asia Malang, menyambut baik kerjasama dengan CEO AkadAsia Mr Neelesh Bhatia. AkadAsia yang telah berpengalaman selama 30 tahun yang telah terbukti di bidang pendidikan, kewirausahaan, inovasi bisnis, media dan teknologi. Selain itu AkadAsia juga telah berpengalaman dalam hal inovasi desain dan Manajemen Ekosistem , Inovasi dan Desain Teknologi,Manajemen Pendidikan , Produksi Audia Dan Video. Dalam pertemuan ini baik dari Institut Asia Malang dan AkadAsia saling berbagi pengalaman dalam sharing session yang digelar di rooftop Gedung Baru Institut Asia Malang. Kesepakatan kerjasama ini, berlangsung tanpa kendala dan diharapkan akan senantiasa memberikan dampak yang positif untuk perkembangan Institut Asia dan kerjasama ini akan terus berlanjut dan memberikan sinergi bagi kedua belah pihak . (vk)